
POJOKSINEMA – Jika anda seorang pengendara motor dengan balutan outfit, mungkin anda perlu menyimak produk helm dengan desain bergaya vintage dan retro keluaran Trooper Custom.
Produk dari Trooper Custom bisa kita sebut mempelopori produksi dan penjualan helm bergaya vintage dan retro di tanah air.
Trooper Custom lahir dari sebuah garasi tanpa mesin canggih yang di olah terampil oleh tangan tangan hebat anak muda kreatif, penuh semangat, punya kekuatan idealisme dan selalu terdepan dalam soal gagasan.
Mereka berjalan untuk melahirkan karya inovatifnya yang selaras dengan latar belakang kecintaan terhadap dunia auto racing, custom motorcycle dan bicycle culture.
Trooper Custom dimulai dengan industri rumahan, untuk memenuhi kebutuhan akan helm custom dengan sentuhan vintage.

“ Kami bergerak ke dalam industri kecil ini dengan kesepakatan, baik itu Visi, Misi, dan Kultur, yang pada akhirnya melahirkan brand Trooper Custom pada awal tahun 2015, “ jelas Peter Chandra, President Director of Trooper Custom.
“ Trooper ada untuk mengubah ‘Passion’ menjadi ‘Lifestyle’ yang hingga kini telah menghasilkan beberapa jenis helm; HELM MYDEN, X9, HAWKEY, ROOSTER, QUACKER, dan CHUNKY, “ tambahnya.
“ Selain Stylish, Modern, Kekinian, kami juga memperhatikan kenyaman dan keamanan para pemakanyai. Kami juga telah melakukan kolaborasi bersama Ridwan Kamil lewat program INI LOKAL INI KOLABORASI. Dimana Ridwan Kamil memilih sendiri Trooper Custom sebagai media untuk mengaplikasikan desain melalui helm yang dipakai untuk berkendara sehari-hari, “ papar Ai Syarif, Chief Creative Relation.
Lalu bagaimana dengan harga jual ?
“ Karena ini custom jadi harga yang kami lempar ke pasaran ( meski terjangkau sebenarnya ). Tergantung varian dan kegunaan. Yah sekitar 850 ribu hingga 1.699 ribu rupiah, “ terang Kito Valentino, Director of Trooper Custom.
Untuk Trooper MYDEN dengan keunggulan desain tampilan kasualnya, yang difungsikan kegunaannya untuk berkuda, skateboard dan bersepeda, dibandrol seharga 945.000 rupiah.

Lalu ada Helmet X9 full face, dengan keunggulan kompromi gaya klasik dan futurnya, helm ini memiliki level kenyamanan yang tinggi untuk pemakainya, tentu dengan standar SNI yang telah dimilikinya.
Tipe X9, Cocok digunakan disegala medan dengan menggunakan bahan dasar fiber composite yang sangat ringan.
Sementara Trooper CHUNKY, yang simple terinspirasi dari helm tentara Perang Dunia II, di bandrol hanya 850ribu rupiah.
Ada juga Helmet HAWKEY, yang berbasis karakter slim fit terbaru dengan menggunakan bahan dasar kanvas, di ganjar dengan harga Rp 1.300.000.
Sementara ROOSTER, adalah helmet karakter slim fit pertama yang diciptakan Trooper pada 2018, dengan menggunakan bahan dasar fiber composite dengan balutan bahan kulit asli.
Dan terakhir adalah QUACKER, yang merupakan varian helm dengan memprioritaskan kenyamanan dan simpel, khusus bagi anda yang ingin berkendara santai.

“ Dan selanjutnya kami juga telah mempersiapkan Helm untuk diberikan kepada Presiden Joko Widodo, Menteri Sandiaga Uno serta selebriti Raffi Ahmad, Nagita Slavina dan Rafathar, “ tutup Ai Syarif.
Anda ingin mencobanya? Saya kira jika anda sosok pengendara karakter dan senang mengembara ,memilih Trooper Custom adalah pilihan tepat!
Ingat ! Trooper Custom ini adalah karya anak bangsa yang harus kita apresiasi bersama, karena mereka telah memberi sesuatu yang berharga. (Q2)