Home » Dibintangi Dian Sastrowardoyo “Esok Tanpa Ibu” Raih 4 Nominasi Festival Film Tempo 2025

Dibintangi Dian Sastrowardoyo “Esok Tanpa Ibu” Raih 4 Nominasi Festival Film Tempo 2025

POJOKSINEMA – Segera dirilis di bioskop, film “Esok Tanpa Ibu” mengukir prestasi. Proyek produksi BASE Entertainment masuk nominasi Festival Film Tempo 2025.

Sebuah festival film tahunan yang menilai film-film Indonesia berkualitas.

Di ajang FFT, film berjudul Bahasa Inggris “Mothernet” ini total meraih 4 nominasi, termasuk untuk Film Unggulan. Tiga nominasi lainnya adalah Aktris Utama Unggulan (Dian Sastrowardoyo), Aktor Utama Unggulan (Ali Fikry), dan Penulis Skenario Unggulan (Diva Apresya, Gina S. Noer, Melarissa Sjarief).

Terpilihnya film ini membuktikan hadirnya kualitas artistik yang segar dan berbeda dari judul-judul film Indonesia yang tayang di bioskop. Secara kekuatan tema dan cerita “Esok Tanpa Ibu” juga relevan dengan perkembangan sosial masa kini.

“Ini sangat berarti bagi perjalanan film kami, dan semoga bisa menjadi salah satu ruang untuk memperpanjang ruang pembicaraan tentang isu yang ada di film ini, tentang relasi keluarga dan bagaimana peran teknologi di dalam kehidupan manusia saat ini,” kata produser Shanty Harmayn dalam rilis yang diterima redaksi.

Sebelumnya, film yang juga diproduksi Beacon Film, Refinery Media, dan didukung oleh Singapore Film Commission (SFC) dan Infocomm Media Development Authority (IMDA) ini ikut kompetisi di program Vision Asia Busan International Film Festival (BIFF) 2025 di Korea Selatan. Festival tersebut juga menjadi momen world premiere.