Prilly berperan sebagai Anindita Semesta atau Dita, tokoh utama yang mengalami kehilangan mendalam dan mesti berjuang merelakan kehilangan yang Ia alami.
“ Karakter Andita cukup unik, dia orang yang tidak mudah membuka diri, dia orang yang sangat idealis dan juga punya ambisi untuk menggapai mimpinya. Dita juga sosok yang susah mengungkapkan perasaan yang dia rasa. Dia cenderung akan menyimpannya sendiri. Jadi tantangannya adalah menggambarkan perasaan Dita yang dia pendam dengan ekspresi yang minim,”
” Di sini juga jadi belajar menahan tangis. Karena Dita bukan tipe orang yang nangisnya meledak-meledak kecuali kalau sedang sendiri. Dan aku bisa bilang ini karakter terberat yang pernah aku mainkan.” papar Prilly Latuconsina.