Petualangan Indah “I.S.S.” Yang Berakhir Petaka Ruang Angkasa

Keceriaan dan perspektif humanis yang elegan awalnya dibangun, seketika menjadi neraka di dalam ruang sempit di kapal ruang angkasa.

Untungnya, I.S.S. melaju dengan cepat menjawab dengan baik masalah dalam konsep yang di usungnya, hanya saja tak banyak porsi kedalalam karakter bagi enam pelakonnya. Tapi mungkin jika durasi diperpanjang sekitar 10 menit, saya (penulis) agak lebih terhibur dengan kekuatan plotnya.

Sutradara Gabriela Cowperthwaite telah melakukan pekerjaan yang sangat baik dalam menggoyahkan emosi penonton sejak awal.

Film ini memanfaatkan desain arsitekturnya dengan menawan untuk memainkan instrumen ketegangan. Semua tertata dengan detail.

Seperti saat kamera memperlihatkan Dr. Kira Foster ( Ariana DeBose )dengan ruang tidurnya yang minimalis sebesar lemari. Lalu bagaimana kamera bermain dengan gerakannya saat dia berjuang untuk menjaga keseimbangannya dalam koridor ruangan yang padat.

Pahlawan Seperti Apa DeBose?

I.S.S. masih merupakan cerita fantasi menegangkan dengan eksekusi yang bagus. Plotnya cukup kuat dengan menjual kerumitan hati manusia yang susah payah bertahan dengan kepercayaan, dan kecurigaan. Hingga mereka dipaksa keadaan untuk bertindak dengan kemampuannya saat situasinya kian miris.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *